LIRIK, CHORD GUITAR DAN KISAH DI BALIK LAGU2 CRAZY AMANDA
Minggu, 15 Agustus 2010
{ 05.49 }

|| 2 comments ||

NEGERI KU, NEGERI KITA

Tegarlah kau negeri ku,
pekat mu hitam kan terhempas badai
menangislah kau negeri ku,
tumpahkan smua kesah yang pernah ada

Takkan pernah luluh tekad untuk berjuang
Takkan pernah pudar nyawa 'tuk merasa bangga
Kaulah satu-satunya negeri yang kan ku bela
Acuhkan halangan dan bencana yang menerpa.

Di laut terdalam dan gunung tertinggi
Kan ku kibarkan merah putih untuk selamanya

Tegarlah kau negeri ku,
pekat mu hitam kan terhempas badai
menangislah kau negeri ku,
tumpahkan smua kesah yang pernah ada.

Penat dan pekat hanyalah sepenggalan kecil
Dari besarnya sejarahmu yang tak bercela
Perbedaan yang indah kan selalu menjadi bukti
Betapa layaknya kau 'tuk di perjuangkan

Harga diri kita takkan pernah sirna... 2x
Hina negeri ku dan kau akan habis selamanya !

Tegarlah kau negeri ku,
pekat mu hitam kan terhempas badai
menangislah kau negeri ku,
tumpahkan smua kesah yang pernah ada. 2x


CHORD GUITAR

G  Fis  E
D  C  D  G

G  C  A  D

E  C  G  D

C  D  E  D

G  Fis  E
D  C  D  G

E  D  C  D

E  C  G  D

C  D  E
C  D

G  Fis  E
D  C  D  G

A  Gis Fis
E  D  E  A
D  E  Fis
E  D  E  A

A  D  B  E  A



BEHIND THE SONG

Lagu ini kita buat akhir 2010 yg lalu, ya kalian pasti tahu kalo pada saat itu negara kita lagi banyak mengalami peristiwa2 yg mungkin menggugah rasa Nasionalisme teman2, baik itu peristiwa yang menyedihkan seperti bencana banjir, merapi, gempa, dll atau juga peristiwa seperti euforia timnas sepakbola kita disaat piala AFF tahun itu.
Nah, pada saat itulah kita tergugah untuk menciptakan suatu karya yg khusus kami persembahkan kepada tanah air yg kita cintai ini…filosofi-nya sederhana, sebejat-bejatnya orang pasti setidaknya dia memiliki rasa Nasionalis akan negeri-nya sendiri (bukan berarti kita bejat juga sih, perumpamaan lho,hee..).
Kita harap kalian bisa menikmati lagu ini, cheers !







HAPPY BROKEN STORY


So many hope that I made for this day

So many sacrifice that I’ll take for you now

It’s take a long time to tell my feeling

This is the best time for me to telling


There is a cake and happy birthday words

And another romantic poetry to shared

For sweetest birthday you’ve ever had

And another great love story for me


Just in time when I see you and I loved you

And I really need you

Come out from my mouth and then my heart

You broke my heart into a pieces


My life is just another tragic story

It’s hurt and never really end

Just for myself I keep this feeling for another sad

Happy broken story.



CHORD GUITAR


G   Fis   E   D   C   D   G

G   A   C   D

G   Fis   E   D   C   D   G

C   D   G   E   C   D   G

C   D   Bes   E   C   D   G

C   D   G   E   C   D   G

C   D   G   Fis   E   D   C   D   G

D   E   A   Gis   Fis  D   E   A



BEHIND THE SONG


  Emm mungkin diantara kalian ada yg udah punya lagu ini dan ada jg yg blm dapet, karena emg masih terbatas sih khusus bwt lagu ini penyebaran nya karena emg kualitas track-an nya yg masih kurang bagus (takut mengecewakan pendengar,hee…).
  Lagu ini saya buat berdasarkan curhatan dari si gitaris CA, jadi dulu dia pernah menyatakan cinta nya buat seorang cewe dgn cara yahh bisa dibilang cukup dramatis lah menurut saya (well done eii :D). jadi dia menyatakan cinta buat cewe itu di hari ulang tahun cewe tersebut, dan dimulai dgn menempelkan pamflet2 ucapan met ultah disekitaran sekolah cewe tersebut dan juga ampe bawa2 kue segala dia nya (so sweet,hha..). tapi yahh…manusia hanya bisa berusaha, hasil hanya Tuhan yg bisa menentukan. Dan hasilnya adalah….kalian bisa tebak sendiri dari judul lagu ini yg ada kata2 “BROKEN” nya,hihihi…






CRAZY AMANDA’S SONG


So let me start today

Remember how long we can stand

To face the world with all the friendship

That’s make we survive


Sometimes we never think

But life makes no sense with satisfaction

You will never know how much is for


If they could speak above

All this laughter, just keep tighter

Your all my best friend, shall we said

This word loud…loud…


CRAZY AMANDA…we are CRAZY AMANDA

We never really think our song can make you singing all along

You were right, just how we’d figure out things change but beliefs stay the same

Coz you know, we’re always play this shit at home


So here we are again

Still standing over you my friend

To prove the promises

Give us the best dance you can made


If they could speak above

All this laughter, just keep tighter

Your all my best friend, shall we said

This word loud…loud…



CHORD GUITAR


E   A   Cis   Bes

Gis   A   E   Bes   C

Gis   A   Bes

E   A   Cis   Bes

A   Bes   Cis

A   Bes




BEHIND THE SONG


  Sama seperti “Happy Broken Story”, mungkin blm semua dari kalian yg punya lagu ini, alasan nya sama kayak “Happy Broken Story” juga, tapi sebenarnya buat 2 lagu ini udah ada link download nya koq…asal kalian tekun aja mencari nya,heee…piss :D
  Well, lagu ini adalah “anthem” nya Crazy Amanda, dimana menceritakan tentang band ini sendiri. Sebuah band yg dimulai dari sebuah pertemanan yg tulus, dimana ada suka dan duka di dalam sebuah pertemanan itu sendiri dan akhir nya dari sebuah pertemanan itu terbentuklah band ini, yg mencoba untuk sukses berkarya dalam bentuk musik dan lagu pada khusus nya…cheers!





INGATKAH?


Di pagi yang cerah

Kurasakan saat-saat bersama mu

Kau kembali pulang

Setelah sekian lama ku menunggu mu


Resah hati ini

Sekedar untuk bertemu


Masih ingatkah kau tuk tersenyum?

Disaat semua berubah

Jangan pernah kau merasa ditinggalkan

Ku slalu ada disini


Tiba saat tuk pergi

Kembali ke kota mu dan ku tersadar

Kau takkan kembali

Karena semua nya tlah tak berarti


Hingga saat nanti

Ku menjadi sebuah mimpi


Masih ingatkah kau tuk tersenyum?

Disaat semua berubah

Jangan pernah kau merasa ditinggalkan

Ku slalu ada disini



CHORD GUITAR


E   A   Fis   Bes

Gis   Cis   Bes   A   Bes

E   A   Fis   Bes

A   Bes   E

Fis   A   Bes

A   Bes   Gis   Cis

A   Bes   E



BEHIND THE SONG


  Lagu ini saya buat sekitar tahun 2007, 1 tahun sebelum CA terbentuk. Awal2nya sih cuma iseng doank di nyanyiin di depan tmn2 kampus, tapi Alhamdulillah banyak yg suka…yaudah, waktu CA terbentuk lagu ini langsung aja kita jadiin single kita.
  Lagu ini terinspirasi dari pengalaman saya yg pernah berpacaran jarak jauh (LDR) dgn seorang cewe bogor (kudu disebutkan gak yah nama kota nya,hha…).
  Hubungan ini benar-benar berkesan bagi saya karena mungkin ini pertama kali nya saya pacaran yg bener2 cinta…ya kayak 1st love fairy tales gitulah (lebay yah?!hha…). Tapi ya setiap layaknya setiap awal pasti ada akhirnya, hubungan kita benar2 berakhir ketika Ibu dari cewe itu meninggal dunia gara2 kanker stadium 4 (so so sad) dan ditambah factor dari keluarga si cewe yg gak menyetujui hubungan kita, setelah itu hubungan kita tidak pernah sama seperti dulu lagi…walaupun sebenarnya bagian reff dari lagu inilah yg menjadi inti dari semua kenangan hubungan kita dulu.
  Percaya atau tidak, ada beberapa dari teman saya yg pernah menangis sehabis mendengarkan lagu ini (like I do, when I made this song.)…well, this is a sad song, tapi seperti kebanyakan lagu CA yg lain, kita berusaha membuat lagu yg inti cerita nya sedih tapi dgn tempo yg tidak termehek-mehek :)




GLAD & STAY


I try to go away

Sometimes it feels so hard

Remember how long we through this day together


You never understand

I’ll make seems forever

You know it feel so bad every time you awake


Nothing can make it’s easier

Coz I know your always running away from me

I just pray that you know


Baby don’t you know

Sometimes you make me glad…is true

Just tell you care and hold me


Baby stay with me

We through this together from now

Just you and me

Like a fairytales…



CHORD GUITAR


G   C   E   D   C   D

G   D   E   C   D

C   D   G   Fis   E   D

C   D

G   C   D   G   Fis   E   D   C   D

G   C   D   G   Fis   E   D   C   Dis

G   C   D   F   E   F   E   D   C   Dis   D   C



BEHIND THE SONG


  Mungkin kalian hanya tau lagu ini yg versi akustik nya aja, sebenarnya lagu ini juga ada yg versi band nya (malah sebenarnya duluan aransemen versi band, baru yg akustik nya jadi.)…hanya yg versi band nya blm kita track, tapi selalu kita bawain klo kita manggung koq.
  Lagi…lagu ini tentang kisah saya dgn seorang cewe yg pernah menjadi pacar saya (mantan we lah biar gampang,hha..). inti dari lagu ini adalah, hargai pasangan kalian!! Apapun kekurangan yg dia miliki tetaplah menyayangi dia apa ada nya, karena kalian bakalan merasa kehilangan dan menyesal bgt apabila dia bener2 hilang dari kehidupan kmu. Toh, klo kmu emg merasa malu ama pasangan kmu sendiri, knapa dulu kmu menembak dia atw menerima cinta dia…ya nggak…ya nggak…ting ting :D





BERSAMA SELAMANYA (Lagu untuk Agustus)


Selaksa peristiwa, waktu ku tuk melangkah

Bersama mu, di hidup mu dan juga mimpi mu

Rasa yang ada tak akan pernah hilang

Walau terdapat perbedaan


Kau dan aku ada kekurangan yang terabaikan

Tetapi yakinlah bahwa kita…


# bersama selama nya dan saling mengerti

Jalani semua mimpi…

Ringankan semua beban, ego, amarah yang mencoba memisahkan kita


Kenanglah semua hal, hal indah tentang kita

Tuk luluhkan kesunyian terkadang menjelang

Ku kan bersama mu…tak peduli ku terjatuh

Karena aku sayang kamu…!!!


Kau dan aku ada kekurangan yang terabaikan

Tetapi yakinlah bahwa kita…


# bersama selama nya dan saling mengerti

Jalani semua mimpi…

Ringankan semua beban, ego, amarah yang mencoba memisahkan kita…



CHORD GUITAR


G   Fis   E   C   D   G

C   D   G   Fis   E   D   C   D

G   Fis   E   C   D

E   C   G   D

E   C   D



BEHIND THE SONG


  Another song about my ex-girlfriend, ahahaha…..(atuda, saya teh klo lagi seneng atw susah karena cinta bawaan nya pgn bikin lagu aja,cekakak…)
  Lagu ini saya buat pada bulan puasa tahun 2009, awalnya sih cuma lirik doank yg iseng2 saya sms-in ke pacar saya waktu itu yg kebetulan lagi2 anak bogor (ada apa antara saya dgn kota bogor yah??ahahahaseum…), trus kebetulan dia suka ama lirik nya…yaudah we ama saya di jadiin lagu,hee…
  Inti dari lagu ini adalah semua usaha yg dulu pernah saya dan dia lakukan untuk mempertahankan hubungan kita walaupun dari diri kita sendiri byk yg menjadi penghalang untuk itu seperti ego dan terkadang jg emosi dari masing2 kita. Ditambah lagi dari orang2 di sekitar saya dan dia yg gak suka ama hubungan kita berdua…a complicated relationship but I’m so in love with her,hha…
  Tragis nya nih, lagu ini justru saya track ketika kita udah tidak lagi bersama, sedih teu??ahahahaha…..(Hope God will give me one more chances to be with her again…Amin! :D).
  Oia, kenapa judul lagu ini ada kata2 “Lagu buat Agustus” nya…karena dulu kita resmi jadian di bulan Agustus. Cheers.!

* * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * ** * * * * *


OUR 1ST YEAR TO PROVE IT ! (old blog...one year ago!)

{ 05.43 }

|| 0 comments ||

  Blog ini sebenarnya merupakan blog yg saya bikin waktu CA merayakan Ulang Tahun nya yg pertama pada tahun 2009 lalu, yg kemudian saya posting di myspace CA dan Alhamdulillah banyak sekali yg memberikan komen positif dan support ke kita.

  Nah bagian kalian yg tidak sempat membacanya di myspace, ini dia saya posting lagi khusus melalui blogspot resmi CA ini. Walaupun mungkin udah 1 tahun yg lalu, tapi yah gak ada salahnya kalian baca...itung2 biar ada kerjaan,hihihi...


OUR 1ST YEAR TO PROVE IT !


  Gak terasa sudah 1 tahun Crazy Amanda terbentuk (6 April kami genap setahun), 1 tahun yang penuh dengan perjuangan untuk bertahan, bersosialisasi dan berkarya. 1 tahun yang berisikan tawa, sedih dan semangat, semuanya menjadi satu mengiringi langkah kami untuk tetap ada menjadi sekeping bagian dari scene musik di bandung khususnya dan di indonesia pada umumnya.
  Terus terang pada awal band ini terbentuk tujuan kita hanya satu, yaitu mencoba untuk mengekspresikan bentuk musik kami kepada teman-teman semua. Apa yang kami buat dan kami mainkan merupakan bentuk dari jati diri kami apa adanya, tanpa ada unsur mengikuti trend, ingin famous, biar exist atau segudang alasan yang mungkin ada di pikiran sebagian teman-teman.
  Kita sadar dengan umur yang masih muda, kita memang belum ada apa-apa nya. Masih banyak kekurangan disana-sini yang harus segera kami perbaiki. mulai dari segi materi lagu, performance atau malah dari attitude kami sendiri yang masih nyleneh (kata baku nya apa yah?:>). Tapi setidaknya kami jujur dengan lagu-lagu kami, apa adanya dengan performance kami dan lebih penting lagi kami menghargai teman-teman dan band-band lain. Kami bukanlah artis yang setiap band nya selesai main langsung pulang, tidak mau melihat penampilan band-band lain yang main kalau band nya gak main, pelit membalas comment, dan bla..bla..blaa....kami sadar koq, apabila kami ingin dihargai maka kami juga harus menghargai dan support terhadap orang-orang dan band-band di sekitar kami.
  Apabila di review selama 1 tahun ke belakang, mungkin sudah hampir semua pengalaman pernah kami alami. Dari pengalaman gembira sampai ke pengalaman yang kurang mengenakkan seperti lagu kami dibilang membosankan, dipandang sebelah mata oleh orang lain, susah payah mengumpulkan uang demi satu jam latihan atau malah pertikaian intern di dalam Crazy Amanda sendiri. Well, semua itu gak membuat kami menyerah terus banyak mengeluh tapi malah membuat kami menjadi semakin dewasa dan terpacu untuk lebih baik lagi dari sekarang.
  Rencana ke depan kita tidaklah muluk-muluk, selain ingin tetap dan lebih exist lagi di scene musik bandung (or maybe Indonesia?!) dengan banyak manggung di tempat-tempat yang baru, kita juga lagi mengumpulkan uang dan mempersiapkan materi lagu untuk membuat sebuah E.P yang mudah-mudahan bisa rampung secepatnya. Dan tidak lupa juga kita ingin mencari teman sebanyak-banyaknya karena kita adalah band yang suka berteman (GeJe,heu2...).
  Maju selangkah ke bagian yang lebih baik, kami sangat berterima kasih kepada semua teman-teman yang selama ini banyak membantu Crazy Amanda, seperti teman-teman di At Least I Tried Strheet Team (123 SYF, Spectatorch, Fighting Spirit, Smells Like Heaven, Pixie & The Pinacoladas), Mini Minority (Foodcourt, Save In Face, Monalisa, Shout The Fact Up, Resonancy, Box In Rumble, Lets Talk More Rock, Final Distortion, Kaset Kusut, Totem Zero Level,dll), Saddest Memories, Chaos Consultant, Ubi Raskins, My Friend Call Me Handsome, Femau, Deadly Mistake, Ricky beserta keluarga dari Five Minutes, serta band-band lain dan teman-teman yang sudah banyak support terhadap Crazy Amanda (maaf klo mungkin nama nya gak disebutin). Kita gak akan bisa tetap bertahan tanpa dukungan dari kalian semua...thanx you all.

HAPPY BIRTHDAY FOR CRAZY AMANDA, FINALLY WE’RE ONE YEAR OLD RIGHT NOW!

* * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * ** * * * * *


PERTANYAAN & JAWABAN (IT'S ALL ABOUT CRAZY AMANDA)

{ 05.38 }

|| 2 comments ||

  Kita gak bermaksud apa2 dalam penulisan blog interview ini, Cuma iseng…tapi disini terdapat pertanyaan2 yang sering kita dapat dari temand2 seputar Crazy Amanda. Dan yahh…gak ada salahnya klo kita jawab melalui blog interview ini, dari pada gak ada kerjaan,heu2…

Knapa kita menggunakan nama Crazy Amanda ? :
Banyak yang mengira kalo kita menggunakan nama Crazy Amanda terinspirasi dari Brownies kukus Amanda (boro2, saia pribadi aja blm pernah menyicipi tuh :D) atau menyontek dari judul lagu SUM 41 (Crazy Amanda Bunkface)…semua nya salah!!! Alasan kita menggunakan nama Crazy Amanda dikarenakan pengalaman pribadi salah seorang personil kita yang pernah tergila2 ama teman kampus nya yang bernama Amanda tapi gak kesampaian gara2 si doi keburu punya pacar,hikzz…Lalu kita pun sepakat untuk menggunakan nama Crazy Amanda.

Siapakah personil yang dimaksud ? :
kita sebut saja nama nya Bunga,hakhakhak….(jangan pake merk ah, ntar pacar si Amanda pundung lagi ama dia,heu2…)

Band apakah yang menjadi influence Crazy Amanda ? :
Terus terang kita mendengarkan berbagai macam jenis band ataupun penyanyi dari berbagai aliran. Tapi yang menjadi panutan kita dalam penulisan lagu adalah MxPx, No Use For A Name dan Useless I.D. Namun demikian tidak berarti lagu2 kita mirip dengan lagu2 mereka lohhhh….mereka Cuma sebatas panutan,sumpah gila :D

Knapa kita memilih genre melodic punk disaat genre metal dan power pop lagi booming2 nya ? :
Because we’re LOVE melodic…dan kita bukan posser yang sekedar mengikuti trend yang sedang in .

Ada niat buat menambah jumlah personil, gak Cuma 3 orang seperti sekarang ? :
Ada wacana untuk mencari vokalis lepas, khusus na vokalis cewe…tapi itu baru sekedar wacana aja siyhh…lagian kita sadar koq dengan acara kolektifan yg semakin bertebaran, itu akan sangat memberatkan kita (ya eyalah…yg udunan Cuma 3 orang,hikzz…), maka nya kita kadang suka gak enak ama temand2 yg menawarkan ikutan acara kolektifan tapi kita nya gak bisa ikutan…bukan karena sombong lohh, tapi karena kita lagi kere aja,heu2…lagian kita dah merasa kompak koq dengan formasi ini (sepak bola kaleee...:D).

Pengalaman Manggung yg kalian rasa paling keren dimana ? :
di POLITEKES bandung,coz itu pertama kali nya kita jadi bintang tamu...apalagi penontonnya banyak cewe2 nya,secara gitu....sekolah nya para calon perawat,ajip lah pemandangan waktu itu,wkwkwkwk...

Lagu2 Crazy Amanda sebagian besar menceritakan tentang apa ? :
Sebagian besar lagu kita banyak menceritakan tentang cinta (ciee..ciee..ciee..:D), baik dari pengalaman pribadi maupun dari pengalaman pribadi (heu2…pengalaman pribadi semua itu mah). Tapi filosofi kita “Masih banyak cara untuk membuat lagu cinta gak terdengar cengeng”, itu lah yang kita lakukan,heu2…tapi ada juga koq lagu tentang berjuang demi hidup (This struggle must continues) dan tentang Crazy Amanda sendiri (Crazy Amanda’s Song), tentang rasa terima kasih kita ke orang tua (Heroes of My Entire Lifes) dan tentang prasaan bersalah yg tak termaafkan (Hard To Say Sorry).

Knapa kebanyakan lagu2 Crazy Amanda pke bahasa inggris? Biar dibilang jago bahasa inggris na gitu? :
Sumpahhh…..alasan kita memakai lirik berbahasa inggris bukan buat sombong, tetapi karena lagu2 kita kan kebanyakan bertemakan cinta dan kalo kita memakai lirik berbahasa Indonesia kayak gimana gitu kedengarannya…geuleuh lah pokok na,heu2…ntar dibilang nyontek lirik na Ungu, ST 12, Kangen Band dan kawand2 lagi :D.

Pernah di suatu Gigs Crazy Amanda membawa beberapa penonton cewe, apakah mereka groupis Crazy Amanda ? :
Bukan,heu2…(boro2 punya groupis:D), mereka kebetulan temand2 kita yang sangat support terhadap Crazy Amanda (Thank you all!!!) dan tidak lupa juga kita iming-imingi dengan sticker,hakhakhak….

Ampe kapan kita tetap band2an kayak gini ? :
Well, ini pertanyaan sulit. Klo kita bilang kita mau tetep nge-band ampe kita tua (Amienn!!!), tapi terkesan lebai yahh..heu2…yang pasti sekarang kita lagi enjoy ama band kita. Dan klo suatu saat suasana ini sudah tidak bisa kita nikmati lagi karena berbagai macam alasan, buat apa kita teruskan…meureun :D. tapi yang pasti kita bakalan tetep menjadi penikmat musik koq.

Apa yg paling kita suka :
Orang2 pada hapal lagu kita dan cewek cantik (pasti nya...hahayy :D)

Apa yg paling kita benci :
Para penjilat, munafik serta para band atw orang2 yg sok ngartis...just go to hell motha fucka!

Drummer Crazy Amanda koq seperti susah untuk tersenyum yah ? :
that’s because his broken teeth,heu2…tapi setidaknya dia bisa bangga, karena gigi nya patah gara2 kejedug papan skate. Coba karena jatuh dari odong2…:D. eh tapi dia udah bisa tersenyum lebar koq skrg (happy ending bgt dah,hha...)

Si heri gitaris na Crazy Amanda koq kayak na kalem gitu yah ? :
Siapa yang bilang begitu?!!!fitness eh fitnah itu mah,heu2…gak koq,sebenarnya dia ramah bgt…nama nya aja HERI singkatan dari HEboh sendiRI :D.

Apakah si io vokalis na Crazy Amanda beneran bisa nyanyi ? :
Tidak…tetapi berhubung gak ada lagi yg mau nyanyi jadi nya terpaksa dia yang nyanyi,wkwkwkwk…

* * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * ** * * * * *


PENIKMAT MUSIK KITA BELUM DEWASA.!

{ 05.35 }

|| 0 comments ||

  Sebelumnya maaf bgt…saya gak bermaksud sok tau atau sok bener ketika menulis ini. Ini cuma pendapat saya yg mungkin terlalu sayang bagi saya untuk dipendam sendiri. Kalian boleh setuju atau tidak setuju atau bahkan memaki-maki pendapat saya ini…bebaskeun toh itu hak kalian dan hak saya juga untuk mengemukakan pendapat saya. Bagi kalian2 yg kebetulan sial, kena tag di note ini dan kalian gak suka…boleh di remove koq, tapi baca heula nya’!hee….:p
  mmm…mulai darimana yah?! bagaimana klo dimulai dari pendapat saya yg bilang bahwa sebagian besar (sebagian besar lho…bukan semua nya!) penikmat musik di Indonesia itu kebanyakan BELUM DEWASA! Bukti nya bisa kalian liat sendiri di sekeliling kalian. Brapa banyak temen atw orang2 di deket kalian yg suka bilang begini :”Anjing…musik apaan ini, geuleuh aink ngedenger nya ge!!”, tapi tau gak…saya yakin, 80% orang yg bertingkah kayak gtu sebenarnya mereka malah seneng ama musik yg mereka hina itu (cepet atw lambat). Tingkah mereka itu hanya untuk menutupi sifat norak nya dan pgn tetep keliatan indie, berselera musik tinggi, dan bla bla omong kosong lainnya…hahaha…music is music dude, dia adalah bahasa yg paling universal. Jadi apapun jenis musik itu, gak ada yg nama nya musik bagus atw musik jelek. Smua nya tergantung selera dan klo itu bukan selera kmu bukan berarti musik itu jelek kan! What a moron!!
  Atau mungkin ini nih contoh yg paling jelas (ampe ketawa ndiri, sharusnya ini hal yg gak penting untuk dibahas,hee…), gimana tingkah usil beberapa penonton yg melempari atw mengacungkan jari tengah ketika sebuah band dari ibu kota tengah perform. Tapi yg saya heran nya yg melempar dan mengacungkan jari tengah itu malah juga asik bergoyang dan bahkan hapal lagu2 band itu…maksud nya apaan tuh?!! Mungkin ini yg disebut sebuah lirik lagu lama teh “benci2 tapi rindu” kali yee?? Atw yahhh skali lagi sbuah sifat munafik yg sgt bodoh!!hha…malah ampe bikin gerakan anti band itu sagala. OMG, bisa mikir gak sih boy?!! Klo kmu emg gak suka ama band itu, otomatis kmu gak mau kan band itu smakin terkenal,..nah,dgn kalian bersikap seperti itu justru mereka malah seneng. Coz sejelek apapun publikasi kalian, tetep aja itu merupakan sbuah ajang promosi gratis bagi band itu untuk memperkenalkan nama mereka..dan justru bikin orang makin penasaran, kayak gimana siyh musik mereka (dan menurut saya sih emg bagus, kalian aja blm tentu bisa bikin musik kayak gtu)…ahahaha….emg gak penting yah ngbahas yg ini :p
  Next, kalian tau WR Supratman kan?? (itu lho yg menciptakan lagu kebangsaan kita), tau kan lagu kebangsaan kita?? (itu lho…Indonesia Raya)…umm…bagi yg gak tau sebaiknya kalian cepet2 pindah negara ajalah,hha…jadi gini, sblm meninggal pak WR Supratman bilang gini :”Biarlah saya meninggal, saya ikhlas. Saya toh sudah beramal, berjuang dgn caraku dgn biolaku”. Well, sudah jarang bgt dari kita2 yg berpikiran mulia kayak bapak ini (saya jg blm sperti itu kayaknya). Jadi mari lah, kita sama2 putra-putri Indonesia…apapun jenis musik kalian! Malah keberagaman (dalam musik yah) itu justru makin memperkaya negeri kita sendiri. Gak masalah kita gagal wae ke piala dunia atw kalah wae di Thomas dan Uber Cup, yg penting dgn keanekaragaman musik kita jadi juara di negeri sendiri (malah denger2 musikalitas anak negeri kita udah diakui di luar negeri). Udah gak jaman lagi saling menghina atw mengkotak2an musik boy, dewasa lah!! Coba pikirkan, apa enak nya dunia ini klo semua musik beraliran punk atw pop atw hardcore atw dangdut??! Beuhh…dunia yg membosankan dan miskin eksplorasi.
  Kayak nya cukup ampe segini dulu deh pendapat nya, bisi kepanjangan, tunggu aja pendapat2 gk penting saya yg lain nya lain waktu (klo blm kapok saya nya,hee…), skali lagi klo emg gak setuju ama pendapat saya silahkan ngacung aja deh :D
Wassalam !

* * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * * ** * * * * *


NAVIGATION
found us more on this links below





free download CA songs on this links below





CRAZY AMANDA OFFICIAL BLOGSPOT

we are a pop punk band from Bandung (West Java, id) and you know what??? whatever your genre is we convinced that you can enjoy our music.!


CONTACT US
087880674933 ( io ) (for booking talent)


please send us an email for this blog, not for booking.!

NAME:
EMAIL:
YOUR COMMENT:


CRAZY AMANDA PREVIOUS POSTS
older posts

LIRIK, CHORD GUITAR DAN KISAH DI BALIK LAGU2 CRAZY...
OUR 1ST YEAR TO PROVE IT ! (old blog...one year ago!)
PERTANYAAN & JAWABAN (IT'S ALL ABOUT CRAZY AMANDA)
PENIKMAT MUSIK KITA BELUM DEWASA.!


THE ARCHIVES
check way back

Agustus 2010 //



Powered by eSnips.com
View shoutbox
ShoutMix chat widget